Yamaha Tampilkan Skutik Stylish dan Teknologi Canggih di IMOS 2024: Jangan Lewatkan!

Yamaha Tampilkan Skutik Stylish dan Teknologi Canggih di IMOS 2024 Jangan Lewatkan!

Otoinfo.id Yamaha kembali hadir di Indonesia Motor Show 2024 (IMOS 2024) dengan mempersembahkan beragam produk dan inovasi teknologi terkini. Pameran sepeda motor terbesar di Indonesia ini berlangsung dari 30 Oktober hingga 3 November 2024 di ICE BSD City, menghadirkan jajaran produk unggulan dari semua lini, termasuk MAXi, Classy, Generasi 125, Sport Series, dan teknologi terbaik lainnya.

“Di IMOS 2024, Yamaha akan menawarkan pengalaman berbeda yang memanjakan para konsumen dan pengunjung. Booth kami mengusung tema ‘Technology Meet Lifestyle,’ yang menggabungkan teknologi mutakhir dari Yamaha dengan jajaran skutik lifestyle terbaik. Produk unggulan dari kategori MAXi terbaru kami, NMAX ‘TURBO’ dan NMAX NEO, siap memukau. Yamaha NMAX telah menjadi mitra berkendara bagi lebih dari 3 juta masyarakat Indonesia, simbol kesuksesan dan status sosial bagi penggunanya. Kami juga memperkenalkan warna terbaru dari Classy line up FAZZIO Hybrid dan GRAND FILANO Hybrid yang telah menjadi trend setter di kalangan pecinta skutik lifestyle. Selain itu, kami memamerkan Yamaha YZF R3 yang diproduksi di Indonesia, digunakan oleh Juara Dunia WSSP 300, Aldi Satya Mahendra, membuktikan bahwa produk Yamaha mampu bersaing secara global. Momentum ini sangat spesial bagi Yamaha karena bertepatan dengan perayaan ulang tahun ke-50 tahun ini,” ungkap Takaaki Hirama, Marketing Deputy Director PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Dengan tema dan konsep booth “Technology Meet Lifestyle,” Yamaha mengajak pengunjung untuk menjelajahi teknologi terbaru yang dipadukan dengan skutik lifestyle terbaik. Setiap area booth menawarkan karakteristik dan pengalaman yang berbeda, dengan total 38 unit yang dipamerkan, memberikan pengalaman unik untuk setiap produk.

Di area MAXi, pengunjung dapat menjelajahi produk premium yang sudah teruji secara global, termasuk special display untuk MAXi terbaru, NMAX “TURBO,” serta berbagai pilihan warna untuk NMAX NEO. Pengunjung juga dapat mencoba kedua line up ini di area Test Ride Yamaha. Selain itu, LEXi LX 155 kini dilengkapi socket charger baru dengan port USB Type A, dan XMAX Connected hadir dengan warna terbaru yang lebih premium dan elegan.

Baca Juga:  Yamaha MT-15 2025 Hadir dengan Tampilan Baru, Semakin Agresif dengan Warna Matte Light Grey dan Matte Black