Wajib diketahui Pemilik, Ternyata Ada Delapan Komponen Honda Beat yang Perlu diganti Secara Berkala !

AHM_New-Honda-BeAT-
AHM_New-Honda-BeAT-

Otoinfo.id- Motor matik kini banyak sekali digunakan serta diminati, yap memang karena salah satu kelebihannya yaitu mudah digunakan saat berkendara. Nah salah satu contoh motor matik yang banyak sekali kita lihat berlalu lalang dijalan raya yaitu Honda Beat. Yap, ada sekitar lebih dari 10 juta unit skutik entry level ini dilepas ke pasaran.

Baca Juga : Berapa Sih Ukuran Ban Motor Standar Pabrikan Honda BeAT?

Tidak hanya mudah dikendarai namun kenyataanya harga Honda Beat ini juga terbilang ramah di kantong loh. Namun sebagai pengguna yang baik alangkah baiknya kita selalu merawat kendaraan kita. ternyata ada delapan komponen yang wajib diganti secara berkala pada Honda Beat loh!

Baca Juga:   Inilah Rekomendasi Oli Motor Honda Beat Terbaik di 2024

Baca Juga : Tips : Perhatikan Takaran Isi Oli Mesin Honda All New Beat, Jangan Di Isi Semua,Kenapa?

Tentu saja pemilik Honda Beat wajib tahu, Delapan Komponen Ini Harus diganti berkala. Honda Beat juga harus melakukan servis secara rutin, dan setidaknya ada delapan komponen yang harus diganti pada kurun waktu tertentu. Berikut komponen serta alasan penggantiannya;

Baca Juga:   Test Drive Honda City Sedan Sensing

1. Oli Mesin.
Yang pertama tentu saja Oli mesin. Pasalnya oli mesin pada Honda Beat mempunyai peran sangat penting. Dengan pelumas, gesekan ketika piston, batang piston maupun poros engkol tengah bekerja. Tidak hanya itu. Berbagai zat aditif yang terkandung di dalam oli juga berperan menjaga keawetan komponen jantung mekanis. Idealnya penggantian oli mesin Honda Beat dilakukan setiap 4.000 km. Namun, durasinya bisa dipercepat tiap 2.000 km jika kerap menggunakannya untuk jarak tempuh lumayan jauh.

Baca Juga:   MotorPrix 2018: Cannasta RBRT Siap Tarung Jawa (seri 3), Bawa Alfian R atau Handy Tuahatu?

2. Kampas Kopling.
Selanjutnya adalah kampas kopling. ya sebagai penyalur output dari mesin Honda Beat disokong sepenuhnya oleh CVT (continously variable transmission). Yang artinya, di butuhkan performa terbaik dari setiap komponen, agar translasi tenaga maupun daya berlangsung optimal. Oleh karena itu, rutinitas pengecekan CVT pun biasanya dilakukan seraya Anda menjalankan servis.