
Otoinfo.id – Legenda MotoGP Valentino Rossi puji Pedro Acosta, pembalap muda asal Spanyol, di tengah isu ketertarikan Pertamina Enduro VR46 Racing Team kepada rider Red Bull KTM tersebut. Meskipun Rossi belum memberikan jawaban pasti, sinyal ketertarikan tetap terasa kuat
Baca Juga: Marc Marquez Akui Salah dalam Insiden Senggolan dengan Alex di MotoGP Qatar 2025
Pedro Acosta Terancam Hengkang dari KTM
Masalah keuangan yang dialami tim membuat masa depannya menjadi tanda tanya besar. Apalagi performa tim di MotoGP 2025 juga belum mampu bersaing di papan atas, membuka peluang bagi Acosta untuk mempertimbangkan tim lain.
Rossi: Acosta Pembalap Fantastis
Dalam wawancara di sela-sela MotoGP Qatar 2025 di Sirkuit Internasional Losail, Valentino Rossi puji Pedro Acosta Rossi dan mengaku sangat menyukai gaya balap Acosta. Menurutnya, sang juara dunia Moto2 2023 itu punya potensi besar.
“Saya menyukai Acosta. Dia adalah pembalap fantastis. Dia masih muda dan punya bakat luar biasa,” ujar Rossi seperti dikutip dari Crash.net, Senin (14/4/2025).
Tim VR46 Masih Puas dengan Line-Up Saat Ini
Meski memuji Acosta, Rossi tidak buru-buru memberi sinyal akan merekrutnya. Ia menegaskan bahwa VR46 Racing Team masih bahagia dengan line-up saat ini yang terdiri dari Franco Morbidelli dan Fabio di Giannantonio.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2025: Vinales Finis Kedua Tapi Dihukum Penalti, Turun ke Posisi 1
“Masih terlalu dini dan kami sangat bahagia dengan Franco dan Fabio. Mereka bagian dari tim ini dan kami tumbuh bersama. Jadi, kita lihat saja,” ucap Rossi.
Akankah Pedro Acosta Gabung VR46?
Meskipun belum ada konfirmasi resmi, rumor ini akan terus bergulir selama situasi KTM belum stabil. Dengan pujian dari sosok sebesar Valentino Rossi, bukan tak mungkin Pedro Acosta menjadi target utama VR46 di musim mendatang, terutama jika performa tim saat ini tidak mengalami perbaikan signifikan.
