Pembangunan Sirkuit Mandalika Lombok Hampir 80 Persen

Foto: Istimewa

Otoinfo.id – Melihat perkembangan pembangunan Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB, sudah capai 78,6 persen. PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), BUMN pengembang dan pengelola kawasan pariwisata The Nusa Dua Bali dan The Mandalika Lombok, NTB, memastikan pembangunan Jalan Kawasan Khusus (JKK) The Mandalika berjalan sesuai waktu yang direncanakan.

Baca Juga:   Hasil Mandalika Racing Series (MRS) Race 2: Hebat! Local Hero, Arai Agaska Cetak Double Winner UB150 U20

Baca Juga : Danilo Pertucci Jadi Penguji KTM? Ini Jawaban Pit Beirer

Dari pantauan, hingga minggu keempat bulan Juni 2021 progres konstruksi JKK telah mencapai 79,6 persen. Mencakup pekerjaan pengaspalan main track dan service road. Main track telah menyelesaikan pengaspalan lapis pertama sepanjang 4,31 Km.

Sedangkan service road atau jalan layanan yang terletak di samping main track juga telah dikerjakan. Service road itu fungsinya sebagai pelayanan darurat untuk mengakomodir motor beserta pembalap yang mengalami crash. Itu juga jalur yang dapat diakses oleh ambulans.

Baca Juga:   Yamaha Cup Race 2018 Aceh: Kualifikasi, Dominasi Doohan Akbaruzaman, Ancaman Bintang Centula!

Baca Juga : Garret Gerloff Ingin Ke MotoGP Di Waktu Yang Tepat

Infonya, saat ini juga tengah dilakukan beberapa pekerjaan lain secara bersamaan. Seperti gravel, proses fabrikasi, pemasangan concrete barrier, pagar debrish fence, pitwall geobrugg, landscaping (pohon dan rumput) dan pekerjaan drainase.

Rencananya Sirkuit Mandalika akan menggelar World Superbike terlebih dahulu sebelum MotoGP. Bahkan di musim 2021 ini, Mandalika sudah masuk kalender World Superbike.

Baca Juga:   Hasil Juara UDRM Indonesia Cup Race 2023 Seri 1 Subang