Catatan Spesial Sabian-Aksa Yamaha Aditama di UB150 MRS 2024, Berani Lawan Senior !

Otoinfo.id – Patut dipahami bahwa ditengah pertarungan panas kelas UB150 di Mandalika Racing Series 2024 Seri 1 (2-3/3), di Sirkuit Mandalika Lombok, ada dua pembalap belia yang melawan para senior. Yakni Sabian Fathul Ilmi dan Danadyaksa Wida Pangestu, dua pembalap belia yang usianya sedang jalan 12 tahun.

Yap, di kelas UB150 dulunya ada batasan usia sampai 20 tahun. Jadi, awalnya memang diproyeksikan untuk membina para pembalap muda. Namun regulasi terbaru, kelas tersebut dibebaskan alias Open. Semua pembalap dari berbagai kategori bahkan umur juga sudah tidak lagi jadi patokan.

Itu artinya Sabian dan Aksa sapaan akrab mereka, yang bergabung di tim Yamaha Aditama asal Berau harus melawan para seniornya. Faktnya di kelas tersebut tidak cuma diikuti para pemula saja, tapi pembalap Seeded macam Gupita Kresna, Rafid Topan dan lain-lain pun ikut serta.

Bukan jadi halangan bagi mereka, bahkan Sabian mengungkapkan tidak ada rasa grogi. “Cukup susah, karena kalau sudah di depan bisa saja disalip dari kanan dan kiri. Habis itu ada yang nutup. Tapi tidak merasa grogi, tetap semangat,” kompak keduanya.

Yes, pada sesi Superpole Race, Sabian mampu finish ketujuh. Itu pun dia sempat memimpin di beberapa lap sebelum serangan dari para seniornya datang. Itu artinya usia bukan halangan, terbukti baik Sabian maupun Aksa mampu melawan para seniornya.

Baca Juga:  Rider Senior Nurgianto Dominasi RX King TU di Oniku 2025 Part 1, Pacu Motor Poetra Betawi 91!

Pastinya menarik ditunggu aksi Sabian dan Aksa di Seri 2 mendatang. Dengan hasil positif di Seri 1 kemarin, keduanya pasti optimis bisa naik podium di Seri 2. Oke, tunggu saja ya !